Cina Berhasil Melakukan Uji Coba Anti-Rudal Mid-Course
WW3 - Cina pada hari Selasa 6 Pebruari mengumumkan keberhasilan tes intersepsi rudal darat berbasis mid-course yang menurut para pakar menunjukkan kematangan sarana dan kemampuan dalam mencegat rudal musuh.
Departemen Pertahanan Nasional mengatakan teknologi intersepsi diuji pada hari Senin dalam wilayah Cina dan mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Tes ini bersifat defensif dan tidak menargetkan negara manapun, kata kementerian tersebut.
Pengumuman tersebut muncul setelah awan bercahaya terlihat di Turpan, Kawasan Otonomi Xinjiang Uyghur, Cina Barat Laut pada hari Jumat, di mana gambar-gambarnya tersebar secara online.
"Jalur tengah rudal balistik jarak jauh terletak di atmosfer luar, di mana intersepsi dapat mengurangi kerusakan pada target di pihak kita," Yang Chengjun, pakar rudal Cina dan ilmuwan kuantum pertahanan, mengatakan kepada Global Times pada Selasa. "Semakin tinggi intersepsi dibuat, semakin kecil kerusakan yang akan terjadi pada kita."
Ini adalah pengumuman ketiga publik militer Cina tentang sebuah uji sukses teknologi intersepsi rudal berbasis darat. 2 sebelumnya pada Januari 2010 dan Januari 2013.
AS dan Jepang adalah negara lain yang telah melakukan uji coba serupa.
Yang mengatakan bahwa tes intersepsi rudal darat mid-course ini normal dan merupakan bagian dari jadwal.
Meskipun setiap tes memiliki tujuan yang berbeda, "3 tes intersepsi mid-course yang berhasil menunjukkan bahwa teknologi Cina telah matang," kata Yang.
Yang mencatat bahwa tes sukses tidak berarti Cina harus terlalu percaya diri, karena tesnya jauh dari pertarungan yang sebenarnya. "Dalam pertempuran sebenarnya, masih banyak yang belum diketahui."
Comments
Post a Comment
WeLcOmE TO My SiTeS